CALEG GOLKAR

Masyarakat Apresiasi Turnamen Piala Robin Simatupang

Deli Serdang (medanbicara.com) – Final Turnamen Sepakbola U-17 Piala Robin Simatupang berlangsung sukses di Lapangan Sepak bola Dusun 2 Pasar 12 desa Marindal II Kec. Patumbak Kab Deliserdang, Minggu (21/8/2022). Pertandingan final adalah tim Bintang 12 lawan POSSBI Sumut.

Amatan wartawan, final yang berlangsung ketat itu membuat Dag Dig Dug karena Adrenalin pemain dan penonton sangat tinggi. Itu terjadi ketika memasuki menit ke 50 babak kedua. Tim sepakbola Bintang 12 (Tuan rumah) sempat tertinggal satu angka dari lawannya POSSBI Sumut. Kemudian angka seri 1-1. Nah, di waktu tendangan Finalti, penonton yang berjumlah ribuan orang masuk ke lapangan mau lihat langsung Finalti.
Wasit tidak memberikan ijin penonton masuk. Lapangan penuh oleh suporter. Setelah dilakukan diskusi alot bersama perwakilan kedua tim. Akhirnya, penonton mengurai. Lapangan kembali seperti semula. Para pemain bersiap menendang Finalti. Tendangan Finaltipun dilakukan. Hasil akhir pertandingan dimenangkan oleh Tim Bintang 12 dengan skor 5-3. Kedua tim saling bersalaman. Sportif.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia, Khairul Anwar mengatakan selama turnamen tercatat 53 gol dari 34 pertandingan. Turnamen diikuti oleh 13 peserta dari Medan, Deliserdang, Sergai, Batubara dan Karo. Wasit yang memimpin dari PSSI.
Hasil turnamen adalah juara 1 Tim Bintang 12, FOSSBI Sumut, SMKN Budi Agung dan Persibar Batubara.

“Juara Pertama Rp 5.000.000 juta, Juara Kedua Rp 3.500.000, Juara 3 Rp 2.500.000, Juara 4 Rp 1.500.000, Top Skor Rp 500.000 Ribu, Pemain terbaik Rp 500 ribu. Seluruh peserta berjumlah 13 tim diberikan bonus Jersey. Seluruh Panitia juga diberikan Kaos. Pertandingan berlangsung Sukses,” ujar Khairul.

Sementara Robin Simatupang selaku Ketua Umum Forum Rakyat Anti Narkoba (FORBANA) Indonesia mengajak para pemain untuk menjauhi narkoba. Turnamen ini bertujuan agar adik -adik menjauhi narkoba. Olahraga adalah edukasi yang cepat untuk menjauhi narkoba. Jangan sia -siakan usia muda kalian dengan narkoba. Terusla berlatih agar menjadi terbaik. Harus bisa kemampuan bermain bola menjadi batu loncatan mendapatkan pekerjaan yang baik. Itu baru mantap. Jangan ragu untuk maju. Raih prestasi tanpa narkoba.

” Hidup sehat dan terhormat tanpa Narkoba,” ujar Robin saat penutupan Turnamen.

Robin juga menuturkan kedepannya membuat turnamen sepakbola agar masyarakat tetap mengingat untuk menjauhi narkoba. Kita harus sepakat untuk menggelorakan jauh darinya narkoba. Saya tetap bersama saudara-saudara untuk menjaga generasi muda emas kita terhindar dari Narkoba. Kita KOMPAK.

“Terimakasih kepada seluruh panitia, Para peserta tim dan masyarakat yang telah membantu mensukseskan Turnamen ini. Semoga Tuhan memudahkan segala urusan kita,” Amin.

Final Turnamen Sepakbola U-17 Piala Robin Simatupang dihadiri oleh Ketua Umum FORBANA, Robin Simatupang, SH,MHum, Tokoh Pendidikan Sumut, Amrin Susilo Halim dan Sopar Siburian, Para Aktivis, Kades Marindal 2 Patumbak Jupri Antono, Ketua Panitia Khairul Anwar, Para Kadus, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama, PSSI, Perwakilan Tim, Pasukan Pelaksana Reaksi Cepat (PPRC) Marindal 2 Patumbak, masyarakat dan media. (rel/za)

Mungkin Anda juga menyukai