CALEG GOLKAR

PSDS Seri Lawan Maluku FC

Deli Serdang (medanbicara.com) -Tim PSDS Deli Serdang bermain imbang 1-1 melawan Maluku FC di Lapangan Brigif Para Raider 18/Trisula, Jabung, Kabupaten Malang, Jatim, Minggu (13/2/2022). Dengan hasi itu tim Traktor Kuning menjuarai grup P dengan 7 poin dan Maluku jadi runner-up dengan mengoleksi 5 poin.

Babak pertama kedua kesebelasan berbagi angka 0-0. Awal laga tampak Maluku FC lebih mendominasi. Gelandang PSDS Hanbal dan Yopi Batubara tampak bermain kurang untuk menyeimbangkan permainan. Sehingga Pelatih PSDS Syahrial Effendi menukar 3 pemainnya sekaligus, Yopi digantikan Randika, Hanbal digantikan M Tio Aditia dan Arif digantikan Imus Wiranda. Sehingga pertandingan berimbang.

Memasuki babak kedua wasit memberikan keputusan kontroversial. Dengan memberikan hadiah finalti untuk Maluku. Sebab pemain PSDS dianggap melakukan pelanggaran di kotak finalti. Namun eksekusi finalti itu digagalkan Kiper PSDS Rifki Jihan Sabilah yang mampu membaca arah bola. 

Dua puluh lima menit kemudian giliran PSDS memecahkan kebuntuan untuk menciptakan gol. Gelandang serang PSDS Randika dilanggar di luar kotak finalti. Yusrizal Muzzaki yang mengeksekusi tendangan bebas mampu melesatkan gol ke sudut kanan atas gawang Maluku. Sehingga skor 1-0 untuk PSDS.

Tidak berapa lama pemain PSDS gantian melakukan pelanggaran di luar kotak finalti. Sehingga wasit memberikan tendangan bebas. Bola yang dieksekusi pemain Maluku mengenai pagar betis namun wasit kembali memberikan keputusan kontroversial. Ia menilai pemain bertahan PSDS melakukan pelanggaran. Sehingga wasit menunjuk titik finalty yang kedua.

Fandri Bola yang ditunjuk sebagai pengeksekusi untuk finalti mampu menciptkan gol. Sehingga skor berubah menjadi menjadi 1-1 untuk kedua kesebelasan hingga menit akhir.

Pemain PSDS sebelum finalti tersebut terlebih dahulu melakukan protes. Bukan malah merubah keputusan justru Yusrizal Muzzaki menerima kartu merah karena sebelumnya telah menerima kartu kuning. Syahrial dan Manager PSDS Herman Sagita sudah berteriak dari luar lapangan agar tidak melakukan protes dan menerima keputusan wasit.

Syahrial Effendi saat diwawancarai mengaku bersyukur untuk timya menjadi juara grup P. Adanya kekurangan tim dalam laga hadapi Maluku FC dianggapnya jadi evaluasi untuk persiapan 32 besar.

“Kita syukur juara grup. Mohon tetap bantu doa dan dukungan dari masyarakat Deliserdang serta dari bapak Bupati Deliserdang. Insya Allah kita tidak ada masalah dan optimis tembus ke-8 besar Liga 3 nasional,” terang Syahrial.

Untuk persiapan ke-32 besar disebut tidak ada kendala dengan dikartu merahnya Yusrizal Muzzaki. Syahrial akan mempersiapkan siapa pemain yang cocok sebagai penggantinya. (man)

Mungkin Anda juga menyukai