CALEG GOLKAR

Asahan Miliki 3 Puskesmas Satelit Tangani HIV/AIDS

Penanda tanganan bersama tolak HIV AIDS / Denny Seowono

KISARAN(medanbicara.com). Kabupaten Asahan memiliki Tiga Puskesmas Satelit untuk Penanganan Penyakit HIV/AIDS di wilayahnya.

Ketiganya adalah Puskesmas Mandoge, Puskesmas Aek Loba dan Puskesmas Air Batu.

Koordinator Perawatan Dukungan dan Pengobatan Dinkes Asahan, dr. Nini kepada medanbicara.com mengatakan ketiga puskesmas tersebut bisa menjadi rujukan dan menangani langsung penderita HIV/AIDS di Asahan. " Karena itu pemerintah kabupaten menunjuk ketiganya sebagai puskesmas satelit," ungkapnya saat acara Hari Peringatan AIDS Sedunia yang jatuh pada tanggal 2 Desember yang digelar di Gedung Olah Raga (GOR) Sabtu (02/12)  Jalan Akasia Kisaran.

Dia menambahkan penularan penyakit mematikan ini terbanyak karena jarum suntik narkoba da seks bebas.

Menurut data di Rumah Sakit Umum Daerah H. Abdul Manan Simatupang (RSUD HAMS) Kisaran, tercatat sejak 2010 hingga sekarang
ada 270 kasus Penderita penyakit Human Immunodeficiency Virus (HIV/AIDS).

“Dari 270 orang tersebut masih rutin mengkonsumsi obat, dan yang menjalani pengobatan ada 155 orang dan sisanya tidak lagi menjalani pengobatan sebagian juga ada yang meninggal dunia,”ujarnya. (dens)

Mungkin Anda juga menyukai