CALEG GOLKAR

TP PKK Langkat Berikan Bantuan Paket Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

Langkat (medanbicara.com) – Mengambil berkah di bulan Suci Ramadhan 1438 H ini, TP. PKK Langkat beri bantuan paket sembako untuk warga kurang mampu di beberapa Kecamatan di Kabupaten Langkat.
Kegiatan amal ini adalah bagian dari kegiatan Safari Ramadhan TP. PKK Langkat yang digerakkan oleh Ketua TP. PKK Langkat Ny. Hj. Nuraida Ngogesa setiap tahunnya.
Kegiatan dimulai Senin (5/6) di Kecamatan Kutambaru dan Sei Bingei, kemudian, Selasa (6/6), di Kecamatan Batang Serangan dan Gebang, serta terakhir Rabu (7/6), di Kecamatan Sei Lepan dan Pangkalan Susu.
Untuk Kecamatan yang dikunjungi tersebut, warga miskin atau warga yang kurang mampu masing-masing menerima bantuan berupa beras, minyak makan, gula dan telur.
Ketua TP. PKK Langkat Ny. Nuraida Ngogesa mengatakan, pemberian bantuan paket sembako adalah bentuk kepedulian TP. PKK Langkat di bulan suci Ramadhan 1438 H ini.
“Bukan hanya bermanfaat untuk mereka yang membutuhkan, tapi, kegiatan amal ini akan menambah semangat warga kurang mampu untuk menjalankan ibadah puasa dan menyambut Hari raya Idul Fitri 1438 H” katanya. Nuraida berharap, pemberian yang diberikan akan menjadi berkah bagi seluruh pengurus TP. PKK Langkat dalam rangka mendukung dan mensukseskan program Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu SH untuk membawa Langkat menuju Kabupaten yang maju, unggul, religius dan bermartabat.
Sementara itu, Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Kabupaten Langkat Ny. Terbit Rencana saat ditanya mengapa dirinya terlibat dalam kegiatan amal ini menjelaskan, semakin banyak rejeki yang diberikan oleh Allah SWT adalah hal yang harus disyukuri dengan senantiasa berbagi dan peduli terhadap sesama.
Olehkarena itu, Ketua IIPG Kabupaten Langkat tersebut memberikan bantuan berupa tali asih kepada warga kurang mampu di 6 Kecamatan yang dimaksud dengan harapan, rasa persaudaraan akan terus menjadi ciri khas masyarakat Langkat khususnya persaudaraan yang ditunjukkan dari segi kepedulian.
Perlu diketahui, dalam Safari Ramadhan di beberapa Kecamatan di Langkat, Camat masing-masing Kecamatan hadir dalam kegiatan tersebut. (rel/eza)

Mungkin Anda juga menyukai