CALEG GOLKAR

Dikibusi Melalui SMS, Dua Kapal Pukat Ditangkap

TELUKMENGKUDU (medanbicara.com) – Dua unit Kapal Pukat Trawl asal Pagurawan, Batubara diamankan dari perairan Desa Bogak, Kecamatan Telukmengkudu, Sergai, Selasa (16/5) sore.
Penangkapan itu berawal, Kapolres Sergai, AKBP Eko Suprihanto mendapat informasi dari masyarakat melalui pesan singkat bahwa sekitar 6 unit pukat trawl asal Pagurawan sedang melakukan penangkapan ikan di perairan tersebut.
Mendapat laporan itu, perwira dua melati emas dipundaknya itu memerintahkan Kasat Pol Perairan, AKP Edi Plantino untuk melakukan patroli, dan pengecekan ke lokasi terhadap informasi tersebut beserta 8 anggotanya dengan menggunakan Kapal KP II 2029.
Petugas langsung bergerak dari dermaga sekitar pukul 16.00 WIB, ke perairan Dua Bogak, Kecamatan Telukmengkudu. Kapal patroli akhirnya memergoki kapal jenis pukat trawl KM Pg 1 bermesin Jiandong 26 pk.
Setelah didata, Nakhoda adalah Basri alias Ibas (50) warga Desa Pagurawan, kemudian tak jauh dari lokasi (TKP) kembali memergoki Kapal KM PG 2 bermesin Jiandong 26 pk yang di nakhodai Aguslan Harahap alias Agus (35).
Keduanya diamankan petugas patroli dengan dugaan melakukan penangkapan ikan dengan menggunakan pukat hela dasar berpapan atau otter trawl.
Selain itu juga, diamankan barang bukti aneka jenis ikan, dan 2 papan besi sebagai alat pemberat.(aef)

Mungkin Anda juga menyukai