CALEG GOLKAR

2 Rumah Semi Permanen di Teluk Nibung Ludes Terbakar

Tanjungbalai (medanbicara.com)-Dua unit rumah semi permanen ludes terbakar, di Jalan Garuda (PT Timur Jaya) Lingkungan 1, Kelurahan Beting Kualo Kapias, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjungbalai, Jumat (24/12/2021) sekitar pukul 14.55 Wib.

Dua unit rumah yang terbakar masing-masing milik Rahmadani (25) dan Jaitun (70), yang terbuat dari kayu. Dedi, Kepala Lingkungan saat dikonfirmasi wartawan di tempat kejadian mengatakan, api berawal dari salah satu rumah yang saat itu sedang tidak berada di rumah, dan kemudian menyambar ke rumah sebelahnya.

“Saat itu api berasal dari rumah kosong yang ditinggal pemiliknya, karena rumah itu terbuat dari kayu, sehingga api dengan cepat menyambar ke rumah sebelahnya, beruntung pemadam cepat turun ke lokasi, dan melihat kondisi bangunan sekitar terbuat dari kayu kita takut menjalar ke yang lain bang,” ucapnya.

Sementara itu dua unit mobil pemadam kebakaran dari Pemko Tanjungbalai dikerahkah langsung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP)sesampainya di lokasi personel Damkar langsung menyemprotkan air ke api yang menyala.

Tak lama kemudian api pun berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.17 Wib. Sementara itu kerugian ditaksir mencapai Rp150.000.000. (Vin)

Mungkin Anda juga menyukai